Pernyataan Forum Pimred PRMN: Kawal PPDB, Hadirkan Pendidikan Tanpa Kecurangan dan Diskriminasi

- 22 Mei 2024, 10:59 WIB
Pernyataan Sikap Forum Pemred PRMN Kawal PPDB Tanpa Kecurangan dan Diskriminasi
Pernyataan Sikap Forum Pemred PRMN Kawal PPDB Tanpa Kecurangan dan Diskriminasi /PRMN


MATA BANDUNG - Setiap tahun, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) menjadi momen yang sangat krusial dalam sistem pendidikan Indonesia. Dari sekolah dasar hingga sekolah menengah atas, proses ini melibatkan berbagai tahap seleksi yang harus dilalui calon siswa. PPDB mencerminkan banyaknya tantangan dan kompleksitas dalam sistem pendidikan kita, seperti distribusi kuota, zonasi, transparansi, dan keadilan.

Salah satu aspek penting dalam PPDB adalah sistem zonasi, yang diterapkan untuk memastikan pemerataan akses pendidikan. Sistem ini mengatur agar siswa diterima di sekolah-sekolah yang dekat dengan tempat tinggal mereka. Tujuannya adalah untuk mengurangi kesenjangan pendidikan antarwilayah dan memastikan semua anak punya kesempatan yang sama untuk mendapatkan pendidikan berkualitas.

Namun, implementasi sistem zonasi tidak selalu mulus. Banyak orang tua cemas jika anak mereka tidak bisa bersekolah di sekolah favorit karena aturan zonasi, sehingga menimbulkan ketegangan dan protes di beberapa daerah.

Transparansi dan akuntabilitas dalam PPDB juga kerap bermasalah. Sering terdengar laporan praktik kecurangan, manipulasi data, dan intervensi pihak-pihak tertentu yang ingin mengamankan posisi di sekolah tertentu bagi anak-anak mereka. Untuk mengatasi hal ini, pengawasan yang ketat dan partisipasi aktif masyarakat sangat dibutuhkan.

Baca Juga: Akses PPDB Daring Dibuka Disdik Kota Bandung untuk Tahun Ajaran 2024-2025, Simak Ketentuannya di Sini!

PPDB adalah cerminan rumitnya sistem pendidikan Indonesia. Sementara tujuan utamanya adalah memastikan akses pendidikan yang merata dan adil, pelaksanaannya masih dihadapkan pada berbagai tantangan. Melalui upaya kolaboratif antara pemerintah, sekolah, orang tua, dan masyarakat luas, diharapkan proses PPDB dapat terus diperbaiki.

PRMN Mengawasi PPDB


Berkenaan dengan hal itu, Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) dengan tegas mendukung pengawasan yang ketat terhadap PPDB. Pengawasan sangat penting untuk memastikan bahwa setiap tahapannya dilaksanakan dengan transparan, adil, dan bebas dari segala kecurangan. Pendidikan adalah hak dasar setiap anak dan akses terhadap pendidikan yang adil harus dijamin tanpa ada diskriminasi atau manipulasi.

PPDB kerap menjadi momen krusial bagi banyak keluarga dan anak-anak. Harapan mereka untuk mendapatkan pendidikan layak tidak boleh dirusak oleh praktik-praktik culas dan korup. Pengawasan yang efektif akan memastikan setiap anak memiliki kesempatan yang sama untuk diterima di sekolah sesuai aturan dan prestasinya, bukan karena adanya intervensi pihak tertentu.

Baca Juga: Langkah Awal PPDB Jabar 2024: Peluang Baru bagi Kecamatan Tanpa Sekolah Negeri

Halaman:

Editor: Mia Nurmiarani

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah