Kehadiran El Clasico di Bracket, Tim SMG Semakin Bersemangat di Ajang MPLI 2021, Menang Kalah Tak Jadi Masalah

- 2 November 2021, 14:29 WIB
Tim SMG Semakin Bersemangat di Ajang MPLI 2021
Tim SMG Semakin Bersemangat di Ajang MPLI 2021 /Tangkapan Layar One Esports/One Esports

Seperti yang kalian ketahui, empat juara MPL lalu memiliki hak istimewa untuk memilih empat tim pada bracket-nya masing-masing.

Yang mana, keempat dari tim terpilih akan menghadapi tim juara MPL jika lolos ke perempat final nanti.

Mungkin banyak yang berpikiran untuk menghindari tim besar di bracket agar tak sulit melangkah ke tahap selanjutnya. Namun berbeda dengam James.

Pelatih yang membawa Team SMG menjadi juara di musim pertamanya itu memiliki pemikiran lain.

Baca Juga: Kode Redeem Mobile Legends 'ML' Terupdate 1 November 2021

Alih-alih menghindari lawan berat, James justru malah ingin menghadapinya agar bisa belajar banyak hal dari tim-tim kuat.

Ini lah yang menjadi alasan, mengapa ia memilih banyak tim besar di bracket MPLI 2021 kali ini, termasuk menghadirkan El Clasico pada putaran pertama.

Sang pelatih juga beranggapan jika timnya harus siap menghadapi segala rintangan yang akan menghalau mereka, tak peduli dengan apapun hasil yang akan mereka didapat.

Baca Juga: Ini Dia Build Item untuk Karina Tank AURA Fire, Pecinta ML Wajib Tahu

Termasuk harus menelan kekalahan, setidaknya itu bisa membuat timnya banyak belajar sesuatu yang baru. ***

Halaman:

Editor: Mia Dasmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah