Gelar Seni Virtual ke 2 Kota Cimahi Menyemangati Seniman Untuk Terus Berkarya Saat Covid - 19 Melanda

- 29 Mei 2021, 07:00 WIB
Gelar Seni Virtual ke 2 Kota Cimahi
Gelar Seni Virtual ke 2 Kota Cimahi /MATA BANDUNG/Gelar Seni Virtual ke 2 Kota Cimahi

MATA BANDUNG - Pertunjukkan seni secara daring diadakan Dinas Kebudayaan Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga (Disbudparpora) bersama Kebudayaan Kota Cimahi (DKKC) di Kota Cimahi melibatkan 75 komunitas seni pada 3 - 19 Juni 2021 Mendatang.

Hermana HMT, Ketua DKKC mengatakan sektor ekonomi kreatif dalam bidang seni belum bisa digerakkan secara optimal pada tahun kedua pandemi Covid - 19

“Dalam upaya tumbuhkan rasa optimisme, dan mendorong daya juang hidup di tengah pandemi Covid-19, sekaligus membantu dalam pemulihan ekonomi para pelaku budaya yang terdampak di Kota Cimahi, Disbudparora Kota Cimahi bersama DKKC gelar pertunjukan seni secara daring,” ujar Hermana dalam siaran persnya, Jumat 28 Mei 2021.

Acara tersebut melibatkan sekitar 750 orang pelaku seni musik modern, karawitan, tari tradisional, teater, pedalangan, pencak silat, permainan tradisional dan pegiat budaya lainnya terlibat secara langsung dalam kegiatan ini.

Baca Juga: Ternyata Seafood Baik Bagi Ibu Hamil, Ini penjelasan Para Ahli

Gelar Seni Virtual ke 2 Kota Cimahi
Gelar Seni Virtual ke 2 Kota Cimahi Gelar Seni Virtual ke 2 Kota Cimahi

Pelaku Seni bersama komunitasnya membuat pertunjukan seni dalam bentuk video bersama panitia yang berada di Studio Bandoengmooi dan Sinopsis Kreative Space Kota Cimahi.

“Pada gelar seni ini setiap komunitas seni mendapatkan stimulan dari Disbudparpora Kota Cimahi sebesar Rp.1.000.000, 3 karya terbaik pilihan dewan juri medapatkan hadiah berupa uang pembinaan Rp.10.000.000 untuk karya terbaik 1, Rp.7.500.000 untuk karya terbaik 2, Rp.5.000.000 untuk karya terbaik 3, dan 3 peserta katagori favorit pilihan penonton youtube mendapatkan hadiah uang pembinaan masing-masing Rp.5.000.000,” Ujar Hermana.

Disbudparpora bersama DKKC tidak bisa menjaring lebih banyak komunitas karenga terbatasnya anggaran dan ruang gerak.

Halaman:

Editor: Ilhamdi T


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah