Antisipasi Lonjakan Kasus, Pemkot Bandung Pastikan Tiap Wilayah Tersedia Tempat Isoman

- 10 Februari 2022, 14:44 WIB
Ilustrasi tempat Isoman
Ilustrasi tempat Isoman /Portal Bandung Timur/hp.siswanti/

Baca Juga: Bocoran Kunci Jawaban Shopee Tebak Kata Level 131, 132, 133, 134, 135, Bisa Dapat Voucher Belanja

Di Kecamatan Arcamanik, Ema menilai, Kelurahan Sukamiskin memiliki tempat isoman yang ideal.

"Tempat itu ideal milik Kemenkumham milik lapas di sana. Fentilasi baik, ada juga untuk berjemur," ujarnya.

Ema menambahkan, warga yang terpapar bisa melakukan isoman di rumah masing-masing. Asalkan bisa terpisah dengan anggota keluarga lain yang sehat.

"Ada juga masyarakat isoman di rumah masing-masing. Kepala Puskesmas menyampaikan beberapa warga yang isoman itu di rumah memenuhi kaidah dan kriteria, karena rumahnya memadai. Seperti rumah 2 tingkat itu yang sakit itu di atas, yang sehat di bawah," bebernya.

Sedangkan di Kecamatan Rancasari, Ema juga menilai lokasi isoman cukup layak. Tidak terlalu banyak yang lalu lalang. Sehingga peruntukannya sesuai.

Ema menerangkan bahwa setiap kecamatan itu memiliki tempat isoman. Sehingga 1 tempat bisa digunakan lebih dari seorang.

"Di sini (kecamatan Rancasari) ada 8 isoman. Kapasitas lebih dari 1 orang, " katanya.

Baca Juga: Harapan Teja Paku Alam saat Persib Melawan PSS Sleman di Pekan ke-24 Liga 1

Ia menambahkan, saat ini sesuai data Satgas Covid-19 Kota Bandung terdapat 232 tempat isoman.

Halaman:

Editor: Ipan Sopian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah