Hari ini Dunia Memperingati Hari Holocaust Internasional dan Ingatkan Tindakan Genosida Israel di Gaza

- 27 Januari 2024, 10:00 WIB
Mahkamah Internasional memerintahkan Israel untuk menghentikan genosida di Gaza.
Mahkamah Internasional memerintahkan Israel untuk menghentikan genosida di Gaza. /Piroschka van de Wouw/REUTERS

MATA BANDUNG - Tahukah Anda bahwa ada Hari Holocaust Internasional?sejak 2005, setiap 27 Januari, dunia memperingati Hari Holocaust Internasional. Menurut Encyclpodia Britannica, holocaust adalah pembunuhan sistematis yang disponsori negara terhadap jutaan warga Yahudi dan etnis lain, oleh Nazi Jerman selama Perang Dunia Kedua.

Kenapa dipilih 27 Januari? Karena di tanggal tersebut adalah hari pembebasan kamp konsentrasi Auschwitz di Polandia oleh Uni Soviet pada 1945.

Tanggal itu ditetapkan Perserikatan Bangsa Bangsa sebagai salah satu hari internasional, melalui resolusi Majelis Umum PBB Nomor 60/7 pada 1 November 2005, pada peringatan 60 tahun pembebasan kamp konsentrasi Auschwitz.

Baca Juga: Mahkamah Internasional PBB (ICJ) Memutuskan Israel Harus Cegah Aksi Genosida, Menlu Finlandia Kecam Israel

Amnesty International, mengumumkan indikator peringatan genosida di Jalur Gaza, dengan lebih dari 25.000 kematian akibat agresi Israel.
Amnesty International, mengumumkan indikator peringatan genosida di Jalur Gaza, dengan lebih dari 25.000 kematian akibat agresi Israel. Foto/Quds Press
PBB merasa perlu mengadopsi peristiwa itu sebagai hari internasional demi mengingatkan agar babak gelap dalam sejarah umat manusia itu tak terulang.

Dunia memang tak akan melupakan penderitaan bangsa Yahudi selama Perang Dunia Kedua itu. Tapi yang sama pentingnya dengan hal tersebut adalah dunia ingin menghindarkan hal semacam itu terulang.

Untuk itu, dunia tak ingin lagi melihat ada rezim atau negara yang menjustifikasi kekerasan atas nama apa pun, untuk menghancurkan kelompok masyarakat yang dianggap musuh mereka.

Pesan itu pula yang disampaikan sejumlah tokoh dunia berkenaan dengan Hari Holocaust, termasuk Paus Fransiskus yang pada 24 Januari, menyampaikan pesan perdamaian dan seruan pengakhiran kekerasan serta perang di dunia, khususnya Ukraina dan Gaza.

"Semoga ingatan dan kutukan atas pemusnahan jutaan warga Yahudi dan kaum beragama lainnya yang terjadi mengerikan pada paruh pertama abad silam itu membantu semua orang tak melupakan bahwa logika kebencian dan kekerasan tak akan pernah bisa dibenarkan karena menyangkal rasa kemanusiaan kita," kata Paus Fransiskus di Vatikan, tiga hari lalu .

Baca Juga: Amnesty International : Sidang Gugatan Afsel terhadap Genosida Israel Beri Secercah Harapan Keadilan Palestina

Halaman:

Editor: Arief TE

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x